VistaSport
Beranda » VistaSport » Kalah Jumlah Pemain, Persib Menang Atas Persis

Kalah Jumlah Pemain, Persib Menang Atas Persis

Pemain Persib Bandung, Ullian Barros Peraira saat melakukan selebrasi golnya kegawang Persis Solo di Stadion Gelora Bandung Lautan Api, Minggu (27/10/2025). (Foto: Persib/Dok)

BANDUNG, VISTANEWS.ID – Persib Bandung melanjutkan trend positif mereka di ajang BRI Super League 2025/26.

Tampil di hadapan pendukungnya di Stadion Gelora Bandung Lautan Api, Minggu (27/10/2025), Persib Menang 2-0 atas Persis Solo.

Dua gol kemenangan tim bintang empat itu diciptakan oleh Luciano Guaycochea (12′) dan Ullian Barros Peraira (48′).

Kalah Jumlah Pemain tidak menyurutkan semangat skuad berjuluk Pangeran Biru. Persib harus tampil dengan 10 pemain usai Luciano Guaycochea mendapatkan kartu merah langsung usai melanggar pemain Persis . Para pemain Persib tetap bersemangat dan memenangkan laga.

Pelatih Persib, Bojan Hodak mengatakan, tim pelatih dan pemain bekerja ekstra keras untuk menjaga performa tim. Salah satunya melalui rotasi pemain.

Hylo Open 2025: Jojo Ikut Jejak Putri KW ke Semifinal

“Kita tahu jadwal tim sangat padat. Artinya kita tahu harus bisa menjaga kondisi, salah satunya dengan melakukan rotasi untuk bisa menjaga performa tim,” ujarnya dikutip dari laman resmi Persib.

Kemenangan tim juara musim lalu ini membuat mereka naik ke posisi enam klasemen sementara dengan raihan poin 16. Sementara kubu lawan Persis terdampar di posisi 17 dengan raihan poin lima. (Red/Ale)

Bagikan Artikel